Ferry Anaboin , Anggota Komite Suku Momuna (Foto: Wirrya/JERAT Papua )
Ferry Anaboin , Anggota Komite Suku Momuna (Foto: Wirrya/JERAT Papua )

Dekai, Distrik Sumo sebuah distrik yang terletak dbagian barat Kota Dekai. Distrik Sumo mempunyai sebuah puskemas yang melayani masyarakat Distrik Sumo dan kampung-kampung sekitarnya. Namun kondisi pelayanan puskesmas Distrik Sumo yang tidak berjalan sebagaimana mestinya disampaikan oleh Ferry Anaboin salah seorang Anggota Komite Suku Momuna saat ditemui JERAT Papua pada Senin (08 Agustus 2016).

“Pada Distrik Sumo, memang terdapat sebuah puskesmas. Namun puskesmas tersebut tidak melayani masyarakat karena tidak ada petugas baiik mantri dan suster. Jadi bangunan ada tapi tidak orang dan obat-obatan “ ujar Ferry Anaboin. Sehingga jika ada yang masyarakat sakit maka cukup sulit untuk dapat pelayanan kesehatan.

Menurut Ferry Anaboin jika ada warga yang sakit maka biasanya ada kader kesehatan yang jalan kaki dari Distrik Sumo ke Kota Dekai yang dapat ditemput sekitar 5-6 jam dengan berjalan kaki. Jika kali tidak deras dan cuaca bagus akan mempercepat langkah jalan kaki. Setelah kader kesehatan membeli obat di Kota Dekai maka mereka akan kembali berjalan kaki kembali ke Distrik Sumo.

“Memang selama ini belum ada yang buat laporan terkait kondisi ini. Namun saya berharap kepada pemerintah daerah agar memperhatikan tentang pelayanan kesehatan baik puskesmas dan pustu. Sehingga bisa melayani masyarakat umum terutama masyarakat Momuna” harap Ferry Anaboin.

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa masalah pelayanan kesehatan yakni Puskesmas Pembantu juga dialami oleh warga Kampung Samboga Distrik Seradala serta warga Kampung Kokamu dan Sokamu Distrik Dekai. (Wirya Supriyadi/JERAT Papua)

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *